Jerawat sepertinya jadi momok untuk para wanita, iya nggak sih? apa hanya yang memiliki kulit berminyak saja yang punya masalah tentang perjerawatan?
Soalnya ini jerawat kayak hal lumrah banget ketika kita sudah beranjak dewasa. Apalagi kalau kita lagi dapat Haid, entah darimana datangnya jerawat itu mulai berkeliaran nggak tau tempat bisa tumbuh aja dimuka. Kayaknya juga udah nggak putus-putusnya buat ngebersihin wajah, tapi apa yang terjadi saudara-saudara,,,jerawat balik maning diwajah
"Kata mama, jerawat itu biasa" 😐
"Kata kakak kelas, juga" 😞
"Kata tembok, juga iya" 😖
~~begitulah sepenggal percakapan yang ada di iklan *****~~
Bener gak sih?
Entah,, menurutku berdasar dari jenis kulit dan memang faktor X lainnya yang mendukung.
KENAPA BERJERAWAT ??
- Jenis KulitMenurutku ini juga menjadi faktor penting, jerawat itu bisa menjamahi muka kita. Karena tuh kulit yang berminyak, kan si debu dan kotoran atawa bakteri enak banget bisa nempel dikulit kita. Jadi jenis kulit berminyak itu bagaikan magnet indah bagi sang bakteri dan sejenisnya, terus habis nempel susah untuk terlepas (hufft kuat banget sis magnetnya). Nah,,dari situ akan banyak sumbatan-sumbatan di pori-pori yang menyebabkan komedo hitam or putih dan voila sekejap berkembang menjadi JERAWAT.
- HormonSaat masa-masa pubertas, kan hormon lagi naik-naiknya tuh. Karena dimasa ini hormon sedang bermunculan dan berfungsi, pada mas ini kulit kita para remaja (duluuu saat saya remaja,,haha) akan memproduksi banyak sebum oleh kelenjar minyak. Apalagi pas saat itu kondisi kulit kita lagi nggak fit atau baru aja mengenal tata cara perawatan kulit. Nah cocok banget kan si sebum yang berlebihan dan kondisi kulit yang belum terawat, maka muncullah J E R A W A T. Dan kebanyakan yang sering mengalami ini adalah para wanita, yang sering kali hormonnya berubah-ubah tergantung dari jadwal Haid.
- Pori pori besarkombinasi yang komplit ketika kalian para wanita yang memiliki jenis kulit berminyak dan pori pori yang besar, karena itu debu masuk ke pori-pori jadi semakin banyak dan ditambah dengan faktor magnet si minyak itu yang bisa bikin bertahan debu dan kotoran tertahan dikulit. Semakin besar area-area yang bisa dikontaminasi dengan JERAWAT.
- Tangan dan benda-benda jahilNgacung siapa yang hobi pegang-pegang wajah emessh? Itu tangan kan sebelumnya entah habis pegang apa kan ya,,itu tangan menjadi penyalur yang ciamik buat si kulit untuk menerima debu dan segala macam material bakteri. Selain itu juga ada si Handphone yang telah tergesek dan terpapar langsung oleh debu dan sejenisnya, terus tiba-tiba menempel dengan lama diwajah kita saat bercanda ria dengan sang mantan #eh sang pacar/suami/orangtua/BFF/Telemarketing asuransi hahahaha..
- S E T E R E SKatanya saat stress tubuh kita itu banyak memproduksi yang namanya hormon Androgen Corticoprin dan hormon ini yang akan mempengaruhi produksi kelenjar sebaceous untuk memproduksi minyak secara berlebih. Balik lagi ke magnet yang namanya minyak itu akan menarik bakteri dan sekeroconya untuk bisa bersatu dengan kulit dan bimsalabim tuh JERAWAT sudah bisa kok menempati bagian terdepan di kulit.
- Penggunaan produk yang tidak sesuaiKemungkinan ini bisa terjadai karena, sering gonta-ganti produk perawatan atau berlebihan dalam penggunaanya. Hal ini juga bisa mempengaruhi kelembaban dan meningkatnya sensitivas kulit.
- KeturunanKalau yang ini sepertinya butuh ekstra kesabaran untuk pola mengatasinya. Apabila orangtua kita mengalami masalah terhadap jerawat, maka kemungkinan resiko yang sama akan terjadi pada kita. Meskipun nanti kita sudah beranjak dewasa, tetap saja resiko itu akan bisa berulang.
Berminyak dan memiliki pori-pori besar 👊 Nah kompak banget kan ya,,perjerawatan ini sudah menjelma menjadi penghias wajah saya ketika masa pubertas dan diperparah ketika sang kosmetik yang selalu menempel di wajah saya. Dulu ketika masih berpetualang didunia entertaint tingkat daerah 😂😂,, wajah saya harus didempul make up untuk menghiasi layar kaca TV local, dan bisa seharian full pake tuh make up dari acara pagi ampe ketemu pagi..
Beneran dan itu saya hanya bisa
istirahat saat di make up untuk tidur,, yes I can do it. Sambil make up sambil
tidur itu semacam surga (ngerasain surge aja belum) 😆 .. jerawat udah kayak cendol
aja dimuka. Dan setelah sedikit mengenal dunia perawatan, mulai berkurang tuh
jerawat.
Karena dulu masih single, toh perawatan berjam-jam nggak ada masalah. Nah sekarang, udah punya suami dan 2 anak.. perawatan berjam-jam sudah jadi hal yang jarang banget bisa dilakukan.
💟 Mau ganti Produk LAIN?
Belum, not for now lah,, soalnya
ampe hari ini dari beberapa yang udah pernah dicoba, produk ini paling membuat
saya jatuh cinta untuk berkali-kali.
Demikianlah serangkaian acara perjerawatan, antara factor pendukung jerawat dan cara saya mengatasinya.
Semoga bisa menjadi referensi kalian
ya gengs…
Kalau kalian, senjata ampuh apa buat para Jerawat?
Karena dulu masih single, toh perawatan berjam-jam nggak ada masalah. Nah sekarang, udah punya suami dan 2 anak.. perawatan berjam-jam sudah jadi hal yang jarang banget bisa dilakukan.
Jadi, 5 bulan terakhir saya mencoba
untuk terapi dengan The Body Shop “Tea Tree” Night Lotion.. Ini udah semacam
senjata ampuh buat saya.
Pengalaman untuk jerawat menjadi berlebih udah nggak saya alami lagi, Alhamdulillah banget ini bisa melawan jerawat-jerawat yang kadang pengen mampir di wajah saya 💋💋💋💋
Pengalaman untuk jerawat menjadi berlebih udah nggak saya alami lagi, Alhamdulillah banget ini bisa melawan jerawat-jerawat yang kadang pengen mampir di wajah saya 💋💋💋💋
💟 CARA PAKAI
- Dipake malam hari, sebelum tidur
- Bersihkan wajah
- Pencet pumpnya, nggak usah banyak-banyak sebiji jagung aja atau sesuai kebutuhan
- Oleskan pada wajah, kalau saya sih seluruh wajah (baik yang ada jerawat atau nggak), istilahnya buat jaga-jaga kali aja ada yang jerawat yang tak diundang mau dating lagi
💟 MANFAAT
- Bangun pagi wajah terasa kenyal macam bakso non formalin hahaha, kinclong dan fresh 😍
- Jerawat yang timbul karena perubahan hormon akan cepet ilang 💃
- Jerawat nggak berani tumbuh secara liar (maksudnya membesar dengan nggak terarah, ada jerawat yang bisa diarahin emangnya?)
- Bekas noda-noda jerawat yang hitam-hitam akan memudar, tapi memang butuh waktu yang lama
- Bye bye jerawat lah pokoknya 💞
💟 Kalau habis mau beli lagi NGGAK?
Yes, iya pakai banget. Karena untuk jenis kulit saya yang mudah berjerawat ini jadi cara jitu buat kulit saya.Demikianlah serangkaian acara perjerawatan, antara factor pendukung jerawat dan cara saya mengatasinya.
Kalau kalian, senjata ampuh apa buat para Jerawat?
0 comments:
Post a Comment